Adaptasi serial TV anime baru diumumkan untuk game "Danganronpa" dari Spike Chunsoft. Anime kali ini berjudul "Danganronpa 3 ~The End of Kibougamine Gakuen~" dan akan terdiri atas tiga bagian, yaitu "Mirai hen" dan "Zetsubou hen" yang masing-masing dijadwalkan tayang mulai tanggal 11 dan 14 Juli 2016, lalu sebagai serial penutup, "Kibou hen" dijadwalkan mulai 29 September 2016. Game ini sebelumnya telah pernah diadaptasi menjadi serial TV yang tayang pada Juli 2013 silam.
"Danganronpa" bercerita tentang seorang pemuda bernama Naegi Makoto yang dikurung bersama beberapa pemuda dan gadis lain di sekolah Kibougamine Gakuen oleh suatu makhluk yang disebut Monokuma, dan kemudian diharuskan saling membunuh untuk bisa keluar dengan selamat. Sesuai judulnya, "Danganronpa 3" akan memiliki cerita orisinil yang menandai akhir dari kisah Kibougamine Gakuen. Pada "Mirai hen", Makoto yang telah bergabung dengan Mirai Kikan dikisahkan akan dihukum karena suatu kesalahan. Namun ketika para anggota Mirai Kikan berkumpul untuk menghukumnya, Monokuma sekali lagi muncul untuk membuat mereka saling membunuh. Sementara, "Zetsubou hen" merupakan prequel yang bercerita tentang pemuda bernama Hinata Sou dan para murid lainnya yang bersekolah di Kibougamine Gakuen sebelum kelompok Makoto.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar