Announcement

Selamat Datang di AOI Corner!
Sebuah tempat di mana kebutuhan anda para otaku akan informasi seputar anime ditanggapi secara serius!

Update Berita:

Jumat, 29 Juni 2012

PV SERIAL TV ANIME TANKEN DRILAND

Situs resmi Toei Animation untuk serial TV anime "Tanken Driland" menayangkan sebuah promotional video.
    "Tanken Driland" merupakan adaptasi dari mobile social game dari GREE dengan judul sama, di mana para user melawan monster dan menjelajahi dungeon dengan menggunakan kartu-kartu Hunter. Versi serial TV ini bercerita tentang seorang puteri kecil dari negara Erua bernama Mikoto yang memutuskan untuk menjadi seorang Hunter yang mencari harta karun di seluruh penjuru Driland. Bersama dengan Wallance, anak laki-laki yang bertugas menjaganya, Poron, pemburu yang bercita-cita menjadi pahlawan, dan juga Paan, si ksatria pengembara, Mikoto lalu memulai petualangannya. Namun, di tengah perjalanan mereka berempat lalu mengetahui tentang suatu bahaya besar yang mengancam Driland dan monster raksasa misterius yang menjadi penyebabnya.
    Serial ini dijadwalkan tayang di televisi Jepang mulai tanggal 7 Juli 2012.



Kamis, 28 Juni 2012

PV SERIAL TV ANIME CHITOSE GECCHU!!

Serial TV anime "Chitose Gecchu!!" menayangkan sebuah promotional video.
    "Chitose Gecchu!!" (Chitose Get You!!) merupakan adaptasi dari manga yonkoma karya Mashima Etsuya dengan judul sama, bercerita tentang seorang gadis 11 tahun bernama Sakuraba Chitose yang berusaha keras mendapatkan cinta seorang pria yang jauh lebih tua bernama Kashiwabara Hiroshi yang bekerja di balaikota di samping sekolahnya.
    Serial ini dijadwalkan tayang di televisi Jepang mulai tanggal 1 Juli 2012.


SERIAL TV ANIME UNTUK NOVEL MAOYUU MAOU YUUSHA

Sebuah adaptasi serial TV anime diumumkan untuk novel "Maoyuu Maou Yuusha" karya Touno Mamare. Novel ini bercerita tentang seorang pahlawan (Yuusha) yang diutus untuk mengalahkan sang raja iblis (Maou) dan mengakhiri perang antara manusia dan iblis. Namun, setelah Maou, yang ternyata berwujud wanita cantik, menjelaskan kepadanya bahwa sebenarnya perang tersebut menjadikan kehidupan manusia lebih makmur dan mengakhirinya hanya akan menimbulkan perang-perang lain yang lebih besar, Yuusha akhirnya justru setuju bekerja sama dengan Maou untuk menjaga 'kedamaian' yang sudah ada.

SERIAL ANIME UNTUK MANGA KYOU NO ASUKA SHOW

Manga "Kyou no Asuka Show" karya Mori Taishi diberitakan akan mendapat sebuah adaptasi serial anime. Manga ini bercerita tentang seorang gadis lugu bernama Kyouno Asuka yang menggoda semua pria di sekitarnya dengan perbuatan-perbuatan yang menantang secara seksual, tetapi tanpa ia sendiri menyadari pengaruh dari perbuatannya tersebut.
    Episode pertama serial ini tayang streaming di YouTube secara gratis, tetapi episode-episode selanjutnya akan dijual di situs VideoMarket mulai tanggal 27 Agustus 2012.

Update: Tipe dan jadwal rilis anime.

Selasa, 26 Juni 2012

ANIME UNTUK LIGHT NOVEL ARU ZOMBIE SHOUJO NO SAINAN

Sebuah adaptasi anime diumumkan untuk light novel "Aru Zombie Shoujo no Sainan" karya Ikehata Ryou dan ilustrator Kaburagi Kouto. Light novel ini bercerita tentang seorang gadis zombie bernama Yuufurojiinu yang pada suatu hari bangkit di ruang bawah tanah suatu universitas. Enam orang mahasiswa mencuri beberapa Batu Rahasia darinya, maka untuk mengumpulkannya kembali, bersama seorang maid bernama Aruma dia lalu mulai memburu para mahasiswa tersebut.

Senin, 25 Juni 2012

SEASON 2 SERIAL TV ANIME HI-IRO NO KAKERA

Serial TV anime "Hi-iro no Kakera" diumumkan akan mendapat season kedua yang dijadwalkan tayang mulai bulan Oktober 2012. Season yang pertama tayang di Jepang dari bulan April hingga Juni 2012.
    "Hi-iro no Kakera" merupakan adaptasi dari game dari Idea Factory dengan judul sama, bercerita tentang seorang gadis bernama Kasuga Tamaki yang pindah ke rumah neneknya di sebuah desa pegunungan karena kedua orangtuanya harus bekerja di luar negeri. Setelah diselamatkan ketika Tamaki diserang oleh makhluk gaib di desa tempat tinggal barunya, dia akhirnya bertemu dengan lima orang pemuda "Tamayohime toshite no Shimei", yaitu Takuma, Yuichi, Mahiro, Suguru, dan Shinji yang bertugas menjaga segel dari sebuah pedang yang disebut "Onigirimaru".

PV SERIAL TV ANIME MAGI

Situs resmi untuk serial TV anime "Magi ~The Labyrinth of Magic~" menayangkan promotional video.
    "Magi" merupakan adaptasi dari manga karya Ootaka Shinobu dengan judul sama, hasil penceritaan kembali para karakter dari buku Seribu Satu Malam (Arabian Nights) seperti Aladin, Ali Baba, dan Sinbad dengan konsep baru, di mana Aladin adalah seorang Magi yang memiliki kemampuan sihir dan dapat memilih raja yang akan membimbing dunia.
    Serial ini dijadwalkan tayang di televisi Jepang mulai tanggal 7 Oktober 2012.





OVA UNTUK GAME THE IDOLM@STER

Tiga buah OVA diumumkan untuk game "The Idolm@ster" dari Namco Bandai yang dijadwalkan rilis pada tanggal 25 Oktober 2012, masing-masing bersama dengan tiga paket game PSP "The Idolm@ster: Shiny Festa", yaitu grup idol "Honey Sound", "Funky Note", dan Groovy Tune". Sebelumnya game ini telah pernah mendapat adaptasi serial TV anime yang tayang di Jepang pada bulan Juli 2011.
    "The Idolm@ster" bercerita tentang seorang produser yang berjuang memajukan karir gadis-gadis idola di dalam dunia tarik suara. Dalam versi game PSP kali ini, para gadis idol diceritakan mengikuti sebuah festival musik di suatu resort.