Announcement

Selamat Datang di AOI Corner!
Sebuah tempat di mana kebutuhan anda para otaku akan informasi seputar anime ditanggapi secara serius!

Update Berita:

Sabtu, 09 November 2013

SERIAL TV ANIME UNTUK MANGA BABY STEPS

Manga "Baby Steps" karya Katsuki Hikaru diumumkan akan mendapatkan adaptasi serial TV anime, yang dijadwalkan tayang sepanjang 2 cours mulai tanggal 6 April 2014. Manga ini bercerita tentang seorang pemuda bernama Maruo Eiichirou yang pada suatu hari menyadari bahwa dirinya kurang olahraga. Dia pun mengikuti free trial pada suatu klub tennis, namun setelah bertemu gadis teman satu sekolahnya, Takasaki Natsu, Eiichirou kemudian mulai berpikir serius untuk menjadi pemain tennis profesional. Serial ini disebutkan akan memiliki cerita orisinil yang tidak terdapat di dalam manganya.

Update: Jadwal tayang anime.

Kamis, 07 November 2013

OVA KE-11 UNTUK MANGA KISSXSIS

Manga "KissxSis" karya Ditama Bow diumumkan akan mendapatkan adaptasi OVA yang ke-11. OVA ini dijadwalkan rilis dalam format DVD bersama dengan manga volume 13 pada tanggal 6 Agustus 2014, terbatas bagi mereka yang memesan sebelum tanggal 16 Juni. OVA ke-10 baru saja rilis bersama manga volume 12 pada tanggal 6 Nopember kemarin.
    "KissxSis" bercerita tentang sepasang saudari kembar bernama Suminoe Ako dan Riko yang jatuh cinta dan tergila-gila dengan adik tiri mereka sendiri, Keita. OVA kali ini disebutkan akan mengisahkan persaingan terbuka untuk memperebutkan Keita pada saat liburan musim panas.

SERIAL TV ANIME UNTUK GAME ATELIER ESCHA & LOGY

Game RPG "Atelier Escha & Logy ~Tasogare no Sora no Renkinjutsu-shi~" (Atelier Escha & Logy ~Alchemists of the Dusk Sky~) dari Gust diumumkan akan mendapatkan adaptasi serial TV anime, yang dijadwalkan tayang mulai bulan April 2014. Game ini bercerita tentang seorang gadis bernama Escha dan pemuda bernama Logy. Mereka hidup di dunia yang sedang menuju akhirnya oleh langit senja yang perlahan menyelubungi. Demi menyelamatkan dunia, orang-orang pun berusaha mempelajari kembali ilmu alkimia yang hilang. Ketika Logy, yang telah mempelajari ilmu alkimia terbaru, ditugaskan ke daerah terpencil, dia akhirnya bertemu dengan Escha yang selama ini membantu orang-orang dengan ilmu alkimia kuno yang dia miliki. Mereka kemudian bekerja sama untuk mengembangkan lebih jauh ilmu alkimia.

Update: Jadwal tayang anime.

PV OVA KE-5 SHIJOU SAIKYOU NO DESHI KENICHI

Situs resmi untuk OVA "Shijou Saikyou no Deshi Kenichi" menayangkan promotional video dari OVA yang kelima.
    "Shijou Saikyou no Deshi Kenichi" merupakan adaptasi dari manga karya Matsuena Shun dengan judul sama, bercerita tentang seorang pemuda bernama Shirahama Kenichi yang berusaha menjadi kuat dengan berlatih berbagai jenis bela diri setelah bertemu dengan gadis murid pindahan di sekolahnya, Fuurinji Miu. OVA kali ini akan memiliki dua episode berjudul "Russia kara Kita Senshi" dan "Kobushi no Kometa Shinnen" yang mengisahkan perseteruan antara Kenichi dan teman-temannya dengan kelompok YOMI.
    OVA ini dijadwalkan rilis dalam format DVD bersama dengan manga volume 54 pada tanggal 18 Nopember 2013.


PV FILM ANIME INITIAL D

Film anime "Initial D" menayangkan promotional video untuk bagian keduanya, "Legend 3 ~Mugen~".
    "Initial D" merupakan adaptasi dari manga karya Shigeno Shuuichi dengan judul sama, bercerita tentang seorang pemuda bernama Fujiwara Takumi yang berubah dari pengantar tahu biasa menjadi pembalap jalan pegunungan kawakan.
    Film ini terdiri atas tiga bagian. Bagian pertama, "Legend 1 ~Kakusei~" diputar di teater Jepang pada bulan Agustus 2014, bagian kedua "Legend 2 ~Tousou~" pada tanggal 23 Mei 2015, lalu "Legend 3 ~Mugen~" pada 6 Februari 2016.


"Legend 1 ~Kakusei~"


"Legend 2 ~Tousou~"




"Legend 3 ~Mugen~"



Rabu, 06 November 2013

FILM ANIME UNTUK GAME MEIJI TOKYO RENKA

Adaptasi film anime diumumkan untuk game PSP "Meiji Tokyo Renka" (MeiKoi) dari Broccoli. Film ini berjudul "Yumihari no Serenade" dan dijadwalkan untuk diputar perdana di teater pada tanggal 18 Juli 2015.
    Game ini bercerita tentang seorang gadis bernama Ayazuki Mei yang terlempar ke Tokyo pada era Meiji, setelah dia bertemu dengan seseorang bernama Charlie yang menyebut dirinya sendiri sebagai pesulap. Entah mengapa, dia kini memiliki kemampuan untuk melihat keanehan pada benda-benda. Dan berkat kemampuan tersebut, Mei kemudian mulai menjalin hubungan romantis dengan beberapa pemuda, yang tak lain adalah tokoh-tokoh bersejarah di masa itu.