Announcement

Selamat Datang di AOI Corner!
Sebuah tempat di mana kebutuhan anda para otaku akan informasi seputar anime ditanggapi secara serius!

Update Berita:

Jumat, 08 Februari 2013

PV FILM ANIME HAL

Situs resmi untuk film anime "Hal" menayangkan sebuah promotional video.
    "Hal" merupakan sebuah karya orisinil dengan setting masa depan, bercerita tentang kisah romantis antara seorang gadis bernama Kurumi yang kehilangan Hal, pemuda yang dia sukai, dengan Robo-Hal, sebuah robot yang kemudian dibuat untuk menggantikan Hal.
    Film ini dijadwalkan pemutaran perdana di teater Jepang pada tanggal 8 Juni 2013.



PROYEK SERIAL TV ANIME KILL LA KILL

Sutradara Imaishi Hiroyuki (Panty and Stocking with Garterbelt; Dead Leaves) dan studio anime Trigger mengumumkan sebuah proyek serial TV anime baru berjudul "Kill la Kill", yang dijadwalkan tayang mulai bulan Oktober 2013. Serial ini akan bercerita tentang seorang gadis murid pindahan bernama Matoi Ryuuko yang menggunakan senjata berbentuk setengah gunting yang disebut Basami.

Update: Jadwal tayang anime dan CM.
    



Kamis, 07 Februari 2013

SERIAL TV ANIME UNTUK BUKU CERITA BOKU WA OUSAMA

Sebuah adaptasi serial TV anime diumumkan untuk serial buku cerita anak-anak "Boku wa Ousama" karya Teramura Teruo dan ilustrator Wakayama Shizuko. Serial ini djadwalkan tayang mulai tanggal 6 April 2013.
    "Boku wa Ousama", yang terbit pertama kali pada tahun 1959, bercerita tentang petualangan seorang raja di negeri antah berantah yang seperti anak-anak -- rakus, sombong, selalu berbuat seenaknya, senang bermain dengan telur, dan tidak suka belajar.

WEB ANIME UNTUK MANGA CYCLOPS SHOUJO SAIPUU

Sebuah adaptasi web anime diumumkan untuk manga yonkoma "Cyclops Shoujo Saipuu" karya Tora Yasu. Anime ini dijadwalkan tayang streaming di situs majalah manga Young Jump pada tanggal 12 Maret 2013.
    "Cyclops Shoujo Saipuu" bercerita tentang seorang gadis bernama Saitou Fuuka yang dijuluki Saipuu, plesetan dari Cyclops, karena tubuhnya yang tinggi dan gaya rambut yang hanya memperlihatkan salah satu matanya. Meski sebenarnya baru kelas 2 SMP, dengan tubuh yang seperti orang dewasa itu dia merasa sudah cukup umur untuk menikahi sang kakak yang dia sukai sejak kecil.





OVA KE-10 UNTUK MANGA KISSXSIS

Adaptasi OVA ke-10 diumumkan untuk manga "KissxSis" karya Jitama Bou (Ditama Bow), yang dijadwalkan rilis dalam format DVD bersama dengan volume 12 manganya pada tanggal 6 Nopember 2013. OVA ke-9 rilis bersama manga volume 11 pada tanggal 6 Februari kemarin.
    "KissxSis" bercerita tentang sepasang saudari kembar bernama Suminoe Ako dan Riko yang jatuh cinta dan tergila-gila dengan adik tiri mereka sendiri, Keita. OVA kali ini disebutkan akan kembali menampilkan kakak-beradik Kiryuu Yuuzuki dan Mikazuki.

Rabu, 06 Februari 2013

FILM ANIME KE-25 UNTUK ANPANMAN

Film anime ke-25 untuk franchise "Anpanman" diumumkan berjudul "Soreike! Anpanman: Tobase! Kibou no Handkerchief". Film ini dijadwalkan tayang perdana di teater Jepang pada tanggal 6 Juli 2013.
    "Anpanman" merupakan adaptasi dari manga karya Yanase Takashi, bercerita tentang seorang superhero yang terbuat dari anpan (roti kacang) setelah suatu bintang jatuh ke dalam sebuah toko roti di tengah hutan. Mengikuti film sebelumnya yang bertema "Bangkit", film yang kali ini bertema "Harapan" juga dimaksudkan untuk menyemangati anak-anak yang terluka pada tragedi gempa dan tsunami (Higashi Nihon Daishinsai) pada Maret 2011 silam.

ANIME SPESIAL UNTUK NINTAMA RANTAROU

Stasiun televisi NHK mengumumkan sebuah anime spesial untuk serial TV anime "Nintama Rantarou", merayakan ulang tahunnya yang ke-20. Anime baru ini berjudul "Ninjutsu Gakuen to Nazo no Onna ~ Kore wa Jiken da yo! no Dan" yang dijadwalkan tayang dengan durasi sekitar 43 menit pada tanggal 20 Maret 2013.
    "Nintama Rantarou" merupakan adaptasi dari manga komedi karya Amako Soubee dengan judul "Rakudai Ninja Rantarou", bercerita tentang petualangan seorang anak laki-laki bernama Rantarou beserta teman-temannya di sebuah sekolah ninjutsu.