Announcement

Selamat Datang di AOI Corner!
Sebuah tempat di mana kebutuhan anda para otaku akan informasi seputar anime ditanggapi secara serius!

Update Berita:

Jumat, 22 Juli 2011

SERIAL TV ANIME UNTUK MANGA INU X BOKU SS

Sebuah adaptasi serial TV anime diumumkan untuk manga komedi romantis "Inu X Boku SS" karya Fujiwara Cocoa, yang dijadwalkan tayang di televisi mulai bulan Januari 2012 mendatang.
    "Inu X Boku SS" bercerita tentang seorang gadis bernama Shirakiin Ririchiyo yang tinggal di sebuah mansion mewah, Maison de Ayakashi yang menjadi tempat berkumpulnya para manusia jelmaan siluman. Masing-masing penghuni di mansion tersebut mendapat seorang Secret Service (SS) sebagai pengawal mereka, dan yang menjadi SS bagi Ririchiyo ternyata adalah Miketsukami Soushi, jelmaan siluman rubah yang pernah dia tolong.

Update: Jadwal tayang anime.

Kamis, 21 Juli 2011

PERUSAHAAN PRODUSEN FILM DAN ANIME BARU

Innovation Network Corporation of Japan (INCJ) mendirikan sebuah perusahaan baru bernama All Nippon Entertainment Works yang akan memproduksi film dan anime dan kemudian memasarkannya secara internasional. Perusahaan ini rencananya juga akan menyediakan jasa sebagai wakil dalam penjualan hak cipta karya-karya yang dianggap berpotesi bagi para pemegang hak cipta karya-karya tersebut.
    Demi meningkatkan derajat film dan anime Jepang di pasar internasional, perusahaan ini bermaksud mendatangkan ahli-ahli dari Hollywood, baik dalam bidang produksi maupun distribusi, dan bahkan bekerja sama secara langsung dengan rekan-rekannya di Hollywood dalam hal penulisan naskah dan penyutradaraan produksi film dan anime.

KOMPETISI MEMBANGUN GUNPLA SEDUNIA

Perusahaan Bandai mengumumkan sebuah kompetisi internasional membangun model plastik "Gundam" atau Gunpla bernama "Gunpla Builders World Cup 2011" (GBWC 2011) yang akan dilaksanakan dalam 13 wilayah regional: Jepang, China, Korea, Taiwan, Hong Kong, Thailand, Singapura, Malaysia, Filipina, Indonesia, Australia, Amerika, dan Italia. Dengan dua jenis kategori, yaitu Open Course untuk usia 15 tahun ke atas dan Junior Course untuk usia 14 tahun ke bawah, kompetisi ini rencananya dimulai pada bulan Juli ini dan akan berakhir dengan pengumuman pemenang pada bulan Desember 2011 di event "Gunpla Expo World Tour Hong Kong 2011".
    Pendaftaran untuk peserta di Jepang akan dibuka mulai tanggal 25 Juli mendatang, namun belum ada informasil lebih lanjut bagi para peserta di wilayah yang lain.

Selasa, 19 Juli 2011

SERIAL TV BARU UNTUK BATTLE SPIRITS

Sebuah adaptasi serial TV baru diumumkan untuk permainan kartu "Battle Spirits" dari Bandai. Serial yang berjudul "Battle Spirits: Heroes" ini akan menjadi adaptasi yang keempat, dan direncanakan tayang di televisi pada musim gugur tahun 2011 yang akan datang. Tiga serial sebelumnya, "Shounen Toppa Bashin", "Shounen Gekiha Dan", dan "Brave" masing-masing tayang pada bulan September 2008, 2009, dan 2010 silam.