Announcement

Selamat Datang di AOI Corner!
Sebuah tempat di mana kebutuhan anda para otaku akan informasi seputar anime ditanggapi secara serius!

Update Berita:

Sabtu, 16 Oktober 2010

HASIL ANIMATION KOBE AWARD KE-15

Animation Kobe mengumumkan para pemenang dalam Animation Kobe Award ke-15:
- Individual Award: Hosoda Mamoru (Sutradara, "Summer Wars")
- Special Award: Studio Bihou (Background Art, "Macross Frontier: Itsuwari no Utahime" dan "Sengoku Basara")
- Feature Film Award: "Suzumiya Haruhi no Shoushitsu"
- TV Feature Award: "K-ON!!"
- Network Media Award: "Miku no Nichi Kanshasai 39's Giving Day" event
- Theme Song Award: "only my railgun" (flipSide, "Toaru Kagaku no Railgun")
Animation Kobe merupakan sebuah dewan yang dibentuk oleh Kota Kobe untuk memberi penghargaan kepada pihak-pihak, baik anime itu sendiri maupun orang-orang di baliknya, yang dianggap memberi kontribusi di dalam dunia animasi.

ANIME UNTUK MANGA ELITE!!

Sebuah adaptasi anime untuk manga karya Shinjo Mayu, "Elite!! ~Expert Latitudinous Investigation TEam~" diumumkan.
"Elite!!" bercerita tentang seorang petugas polisi, Imafuku Sachi yang sepertinya mampu menghindari kematian setelah berhasil selamat tanpa luka dari berbagai kecelakaan.
Sebuah promo video dirancanakan tayang pada tanggal 10 Nopember mendatang.

PV FILM TAILENDERS

Anime "Tailenders" menayangkan promo video.
"Tailenders" bercerita tentang seorang pembalab mobil, Shiro Tomoe, yang karena dilarang balapan setelah harus menggunakan mesin pada tubuhnya akibat dari suatu kecelakaan, akhirnya terpaksa pindah ke sebuah balapan 'khusus' di planet koloni yang mengumpulkan pembalap-pembalap terbuang seperti dirinya.
Film ini akan rilis di DVD dan Blu-ray pada tanggal 28 Januari tahun depan.

PENULIS MANGA MIYAWAKI SHINTAROU MENINGGAL DUNIA

Penulis manga Miyawaki Shintarou meninggal dunia di usianya yang ke 67 tahun pada tanggal 9 Oktober kemarin diakibatkan oleh penyakit serangan jantung.
Beberapa karya Miyawaki adalah "Hatsukoi Album", "Pai no Oto Stories", dan juga manga dewasa "The Rapeman" yang telah diadaptasi menjadi serial anime dan live-action.

PV OVA MAYO-ELLE OTOKO NO KO

Situs resmi dari OVA "Mayo-elle Otoko no Ko" menayangkan promo video (juga tersedia di YouTube).
"Mayo-elle Otoko no Ko" bercerita tentang seorang pemuda yang baru saja pindah ke sekolah swasta Ginga, Kanade Itsuki yang terdorong untuk memahami perasaan dari lawan jenisnya dan akhirnya menemukan sisi femininnya sendiri.
OVA ini direncanakan rilis dalam format DVD pada tanggal 26 Nopember yang akan datang.

Rabu, 13 Oktober 2010

ANIME UNTUK SHIAWASE HAITATSU TANEKO

Sebuah adaptasi anime untuk diumumkan "Shiawase Haitatsu Taneko" dan direncanakan tayang mulai tahun depan.
"Shiawase Haitatsu Taneko" bercerita tentang kucing yang dapat mewujudkan harapan orang-orang dengan memekarkan bunga di kepalanya.

FILM UNTUK TOUFU KOZOU SUGOROKU-DOUCHUU FURIDASHI

Novel karya Kyogoku Natsuhiko, "Toufu Kozou Sugoroku-douchuu Furidashi" diumumkan akan mendapat adaptasi film animasi dalam tampilan stereoscopic 3D, dan direncanakan tayang pada masa liburan Golden Week musim semi tahun depan.
Novel ini menulis ulang salah satu cerita rakyat di Jepang, "Toufu Kozou" (Bocah Tahu), yaitu hantu seorang anak laki-laki yang menunggu dan menipu orang-orang yang lewat agar memakan sepotong tahu beracun. Dalam novelnya, Kyogoku menceritakan Toufu Kozou sebagai hantu yang sedang mencari jati dirinya.
Sebelumnya, Kyogoku juga telah menulis berbagai novel yang kemudian diadaptasi menjadi anime dan manga seperti "Loups=Garous" dan "Mouryou no Hako".
Warner Brothers menayangkan sebuah promo video.

PV OVA SEIKON NO QWASER ~ JOTEI NO SHOUZOU

Situs resmi untuk anime "Seikon no Qwaser" menayangkan promo video dari OVA "Seikon no Qwaser ~ Jotei no Shouzou".
OVA ini mengadaptasi chapter 16 dari manga karya Yoshino Hiroyuki dan Satou Kenetsu yang merupakan side story untuk karakter Ekaterina/Katja, juga disebut sebagai "episode 10,5" dari serial TV-nya.
"Seikon no Qwaser" sendiri bercerita tentang persaingan para Qwaser, yaitu orang-orang yang memiliki kemampuan mengendalikan besi.
OVA ini direncanakan rilis dalam format DVD bersama dengan manga volume 10 pada tanggal 20 Oktober mendatang.

Selasa, 12 Oktober 2010

PV OVA TOARU KAGAKU NO RAILGUN

Situs resmi untuk OVA "Toaru Kagaku no Railgun" menayangkan promo video.
Pada OVA ini, keempat karakter utamanya, Misaka Mikoto, Shirai Kuroko, Uiharu Kazari, dan Saten Ruiko dikatakan akan menghadapi suatu "urban legends" baru.
OVA "Toaru Kagaku no Railgun" akan rilis dalam format DVD dan Blu-ray pada tanggal 29 Oktober mendatang.